TVDesa – Boyolali : Dalam semangat gotong royong, Babinsa Koramil 13/Nogosari, Serda M. Nurman, bersama warga Desa Guli, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali, berhasil menyelesaikan pembangunan talud jalan pada Sabtu (10/08/24). Kegiatan karya bakti ini bertujuan memperbaiki saluran air dan memperkuat penahan tanah di wilayah tersebut.
“Pelaksanaan karya bakti ini merupakan wujud nyata dari kemanunggalan TNI dan rakyat,” ujar Serda M. Nurman. Ia menekankan bahwa tugas pokok TNI tidak hanya berfokus pada pertahanan negara, tetapi juga mencakup pembangunan daerah, termasuk di dalamnya adalah membantu percepatan pembangunan desa.
Sebagai ujung tombak satuan kewilayahan, Babinsa berkomitmen untuk selalu mendukung program pemerintah di berbagai bidang, seperti pertanian, pembangunan infrastruktur, dan kesehatan. “Kami akan terus hadir di tengah masyarakat untuk memberikan kontribusi positif,” tambah Serda Nurman.
Senada dengan hal tersebut, Pak Eko (48), salah satu tokoh masyarakat Desa Guli, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepedulian Babinsa dan TNI terhadap masyarakat. “Kami berharap kerjasama yang baik antara TNI dan warga Desa Guli ini akan semakin solid dan kuat,” ungkapnya.