TV Desa – Papua : Kabupaten Nabire di Provinsi Papua diguncang gempa tektonik magnitudo 5,3 SR, sekitar pukul 11.16 WIT, pada Kamis (9/9).
Kepala Pusat Gempa bumi dan Tsunami BMKG, Bambang Setiyo Prayitno menjelaskan dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposentrumnya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal, akibat aktivitas sesar Tarera Aiduna.
Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 3,98° LS ; 134,99° BT , atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 100 km arah Barat Daya Kota Nabire, Papua pada kedalaman 22 km.
“Guncangan gempa bumi dirasakan di daerah Nabire, III MMI ( Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu ). Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut. Gempa bumi ini tak berpotensi tsunami,” jelasnya.
Hingga pukul 12.00 WIT, BMKG setempat mencatat belum terjadi aktivitas gempa bumi susulan.
“Masyarakat diimbau tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya,” jelasnya.
Admin TV Desa News – Jakarta