Home / Kabar Daerah

Kamis, 8 Juli 2021 - 15:53 WIB

Jum’at Barokah, Bupati Banyuasin Kembali Berbagi

012 Joni Karbot - Penulis

TV Desa , Banyuasin – Bupati Banyuasin H. Askolani.SH.MH di dampingi Kepala Dinas Kominfo Nova Redy, Kabag Kesra Dr. H. Salni Fajar dan Kabag Protokol & Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Banyuasin Rayan Nurdinsa hari ini kembali berbagi dan shalat Jum’at Di Masjid Amal Bakti Desa Taja Indah ( Pilip 5 karet ) kecamatan Betung kabupaten Banyuasin.
Dalam agenda safari Jum’at ini Bupati Banyuasin H Askolani SH MH menyerahkan Bantuan berupa 4 Buah Bedah Rumah, 100 paket sembako, 70 Amplop untuk parkir dan anak yatim serta makanan anak-anak. Bupati Banyuasin berharap bantuan sembako ini dapat meringankan beban masyarakat di tengah pandemi seperti saat ini.
” Ayo kita tolong menolong sesama masyarakat, wabah sekarang ini bukan wabah perorangan, namun wabah kita bersama, oleh sebab itu bagi yang sudah cukup mampuh kiranya dapat membantu tetangga-tetangga yang membutuhkan bantuan ” imbuhnya Jum’at (6 /8/2021).
Lanjut Bupati, dirinya memohon do’a kepada seluruh lapisan masyarakat Banyuasin untuk selalu berdoa agar dirinya selalu diberikan kemudahan dalam mencarikan solusi untuk membantu masyarakat yang saat ini membutuhkan bantuan.
” Kami sudah berbagai upaya dilakukan membantu masyarakat, kemarin kami membagikan beras, hari ini ada 100 paket sembako. Berdoa saja agar saya dan pakde Slamet wakil Bupati selalu di berikan kesehatan dan kemudahan insyaallah semua akan kita berikan bantuan baik berupa sembako, BLT, Bansos maupun bantuan pusat lainya” ungkapnya.
Masih kata Bupati. Saat ini Kabupaten Banyuasin masih dalam kondisi PPKM level 3. Oleh sebab itu dengan tiada hentinya dirinya menghimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan demi kesehatan bersama.
” Patuhi selalu protokol kesehatan, Kita saling jaga dan sama-sama berdo’a semoga persoalan ini segera berlalu” tegasnya.

Baca Juga |  Bupati Banyuasin Terima Audiensi Pengurus Laskar Merah Putih

Laporan: Joni Karbot.

Follow WhatsApp Channel tvdesanews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 149 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Kabar Daerah

Pemprov Sumbar Raih Peringkat 1, Gubernur Mahyeldi Terima Penghargaan dari Menteri UMKM

Kabar Daerah

HKSN Sumbar 2024, Wagub Audy Yakin Aktualisasi Kesetiakawanan Dapat Mengatasi Berbagai Masalah Sosial*

Kabar Daerah

Gubernur Mahyeldi Tegaskan Pentingnya Evaluasi Program TPAKD demi Memacu Perekonomian Sumbar ke Depan*

Kabar Daerah

Penilaian IKP Sumbar, Gubernur Mahyeldi Segerakan Evaluasi dan Pastikan Pemprov Tetap Usung Semangat Keterbukaan*

Kabar Daerah

Konferwil Perhiptani Sumbar: Peran Krusial Penyuluh dalam Mendukung Pembangunan Pertanian Modern

Kabar Daerah

Pameran Pusaka Desa: Merayakan Kekayaan Budaya Lombok Barat

Kabar Daerah

30 Desa di Mukomuko Rasakan Manfaat Tambahan Dana Desa, Dorong Pembangunan Desa Lebih Cepat

Kabar Daerah

Transformasi Digital Desa: Kunci Atasi Kemiskinan dan Tingkatkan Kesejahteraan