TV Desa – Pringsewu : kelompok wanita tani Berkah lestari pekon pandan Surat kecamatan sukoharjo kabupaten pringsewu lampung, Raih juara dua di hari Pangan sedunia ke – 41, 16/09/2021.
Dalam memperingati hari pangan sedunia ke – 41 pringsewu menggelar acara lomba cipta menu B2SA ( Baragam, Bergizi, Sehat dan Aman) tingkat kabupaten pringsewu
Terlihat di acara lomba cipta menu tersebut penggerak PKK kabupaten Ibu Sujadi, Dinas ketahanan Pangan sekaligus sebagai dewan juri, serta OPD dan tamu undangan, yang berlokasi di Taman Wisata Sabin yang ada di kabupaten pringsewu,
Pada kesempatan kali ini KWT Berkah Lestari yang di ketuai oleh Dwi Melani, yang ada di pekon pandan Surat Rt / Rw 01/01, kecamatan sukoharjo kab pringsewu menduduki peringkat ke dua dari enam belas kelompok yang ikut pada acara lomba,

Ayu selaku sekretaris KWT berkah lestari memaparkan
“ada enam belas (16) kwt yang ikut dalam acara lomba, menu andalan yang di lombakan dari tim kwt berkah lestari adalah nasi tiwul Sayur oseng daun kelor, lauk Rendang Ares pisang, serta Sate jamur, sedangkan untuk minuman jus alpokat, puding labu madu, dan untuk makanan penutup buah pepaya ma nanas, dan tambahan dengan cemilan Olahan taboq, apik, Kepay,
Ayu juga menambahkan seperti kripik gedebok pisang, kripik pepaya dan lainnya kami juga udah produksi hanya saja tingkat pemasaran nya baru mencapai kabupaten” Ujarnya,
“Kegiatan rutin KWT berkah lestari di pekon yaitu menanam sayuran dan membuat makanan ringan sambil momong anak kan bisa membantu ekonomi keluarga juga” Tambahnya,

Arman TPPI PLD KEMENDES PDTT Berada di kecamatan Banyumas kab pringsewu lampung
Salam… semangat Berkarya