TV Desa – Ciamis : Senin, 18 Oktober 2021 tepat nya di Alun-alun Kecamatan Cisaga masyarakat menyambut hangat kedatangan Wendi Rivaldi, peraih medali emas di PON XX Papua dari cabang bola volly putra, perwakilan Jawa Barat yang diselenggarakan 2 – 15 Oktober 2021.
Hasil klasemen PON XX Papua menempatkan Jawa Barat di puncak klasemen dengan perolehan 133 emas, 105 perak dan 115 perunggu. Termasuk di dalamnya adalah cabang Bola Volly putra dan putri.
Wendi Rivaldi adalah salah satu atlet yang bermain dan memperkuat tim Bola Volly putra Jabar yang merupakan putra asli Cisaga Kabupaten Ciamis. sepulangnya dari papua Wendi yang membawa nama Kabupaten Ciamis telah menorehkan satu kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Tatar Galuh Ciamis terlebih bagi masyarakat Cisaga sebagai domisili asli atlet peraih medali emas tersebut.
Suasana penuh haru saat Ibunda Wendi dan keluarga menyambut kedatangan di Alun-alun merangkul putranya dengan penuh bangga setelah sebelumnya di arak dengan konvoi menuju lokasi.

Hadir dalam kesempatan tersebut Camat Cisaga Ono Rohana, SE. MM yang di dampingi Kapolsek dan Danramil Cisaga beserta Kepala Desa Mekarmukti dan Cisaga. Dalam Sambutannya Camat Cisaga menyampaikan rasa bangga yang tidak terhingga karena Wendi telah berhasil menjadi bagian yang mendorong Jawa Barat menduduki klasemen teratas di ajang PON XX Papua.
“Kami merasa bangga dan menyambut dengan suka cita atas keberhasilan putra cisaga yang telah membawa Jawa Barat memperoleh Medali Emas, dan ini menjadi teladan bagi generasi muda bahwa cisaga mampu bersaing di event nasional” tegas Ono.

Sambutan hangat pun di sampaikan oleh rekan FKPPI Rayon Cisaga yang lebih awal menunggu kehadiran pahlawan di rumah kediaman Wendi di Dusun Cisaga Kolot Desa Mekarmukti Kabupaten Ciamis