Home / Kabar Desa

Senin, 18 Oktober 2021 - 11:09 WIB

Perdana di Susoh, Gampong Cot Mancang Sukses Salurkan BLT DD Oktober

Salman Syarif - Penulis

TV Desa – Abdya : Pemerintah Gampong Cot Mancang, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) sukses menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada puluhan keluarga kurang mampu di gampong setempat, Sabtu (16/10/2021).

Pj Keuchik Gampong Cot Mancang, Syamsuardana, mengatakan BLT DD itu disalurkan kepada 71 keluarga penerima manfaat (KPM) masing-masing menerima sebesar Rp 300 ribu per KPM.

“Ini merupakan BLT DD untuk bulan Oktober 2021, kita serahkan secara tunai kepada penerima bantuan sejumlah Rp 300 ribu per KK,” ujarnya.

Syamsuardana berharap kepada keluarga penerima BLT DD agar memanfaatkan dengan baik bantuan tersebut terutama dapat memenuhi kebutuhan rumah tangga di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga |  Pemdes Penanding Salurkan BLT-DD, Dorong Perekonomian Warga

“Saya selaku Pj Keuchik berpesan bagi penerima agar menggunakan uang BLT ini untuk membeli kebutuhan pokok dan sembako rumah tangga,” pesannya.

Selain itu, ia juga mengimbau masyarakat selalu patuh pada protokol kesehatan (prokes) Covid-19, dengan mengikuti arahan pemerintah memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan selalu membiasakan mencuci tangan.

“Saat ini, kita masih dibelenggu bencana virus Corona yang masih mewabah, karena itu saya mengajak masyarakat agar lebih meningkatkan kesadarannya dalam mematuhi prokes,” ajak Syamsuardana.

Baca Juga |  Konsolidasi Antar Pendamping Sekabupaten Pringsewu

Sementara itu, Pendamping Lokal Desa (PLD) Gampong Cot Mancang, Adi Mirza menyebutkan bahwa penyaluran BLT DD Gampong Cot Mancang itu merupakan yang perdana untuk Bulan Oktober 2021 di Kecamatan Susoh, Abdya.

“Penyaluran BLT DD di Gampong Cot Mancang ini adalah yang pertama dilakukan oleh di Kecamatan Susoh untuk bulan Oktober 2021,” kata Adi mengutip pesan singkatnya dalam grup Whaatshap TPP Abdya.

Pada kegiatan penyaluran BLT DD tersebut, turut dihadiri oleh Camat Susoh, H Zulfan, Danramil Susoh Rony Kusmayadi, Pendamping Desa (PD), PLD, tokoh masyarakat dan perangkat gampong setempat.

Follow WhatsApp Channel tvdesanews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 320 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Kabar Desa

BPD Sipora Jaya Gelar Touring ke Sipora Selatan.

Kabar Desa

Pendamping Lokal Desa Dedapan Fasilitasi  Komitmen Bersama Atasi Stunting

Kabar Desa

Inovasi Unik: Desa di Trenggalek Gunakan Anjing untuk Jaga Ketahanan Pangan

Kabar Desa

Desa Dasun Rembang Dinobatkan sebagai Desa Budaya Nasional

Kabar Desa

Antrian Panjang Penerima Bansos di Palupuh Agam, Dana Capai Jutaan Rupiah

Kabar Desa

Wukirsari EcoTech: Dorong Inovasi Desa Melalui Teknologi Digital

Kabar Desa

Dana Desa Berbuah Manis: Pelatihan Tata Boga Dongkrak Ekonomi Warga Sungai Durian

Kabar Desa

Desa Ekonomi Kreatif Katapiang Resmi Diluncurkan, Pariwisata Pantai Panjang Berjaya