TV Desa – Way Kanan : Pandemi covid yang belum usai dan masih terus terus menerus sehingga pemberlakuan PPKM tetap di jalankan, dalam kesempatan ini pemerintah kampung panca negeri, kecamatan umpu semenguk, kabupaten way kanan, kembali menyalurkan bantuan langsung tunai dari alokasi anggaran dana desa (BLT DD) sebanyak 2 bulan, bulan mei dan juni jum’at (13/8/2021).
Dan akan dilanjutkan kembali pekan mendatang sampai bulan agustus kepada 28 keluarga penerima manfaat (KPM) yang masing masing KPM mendapatkan bantuan sebesar 300.000 rupiah/bulan, Abdul Wahid selaku sekretaris kampung, juga sebagai tim satgas gugus covid-19 kampung panca negeri yang dalam hal ini mewakili kepala kampung panca negeri menegaskan, bahwa prioritas dalam penggunaan dana desa (DD) tahun ini tetap BLT DD yang utama sebagai mana berdasarkan aturan menteri desa dan menteri keuangan dalam hal pengelolaan dana desa (DD) di masa pandemi covid-19, karena itu kepada KPM yang telah menerima BLT DD agar dapat memanfaatkan bantuan tersebut sesuai kebutuhan dasar pokok rumah tangga yang merupakan arahan dari pemerintah, baik datang nya dari pemerintah pusat, provinsi maupun daerah.
Ia juga mengapresiasi kinerja dari rekan rekan aparatur kampung panca negeri, semua aparatur mulai dari kasi, kaur dan para kadus sudah mampu bekerja semaksimal mungkin, sehingga penyaluran BLT DD secara roadshow dor to dor dari dusun ke dusun dalam kampung tersebut dapat tersalurkan dengan lancar, tertip serta tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19.
Dalam kegiatan penyaluran BLT DD tersebut turut dihadiri oleh Bripka. M.Sulaiman selaku Bhabinkamtibmas kampung panca negeri, TPP P3MD kecamatan umpu semenguk serta segenap LKD dan satgas gugus covid-19 kampung panca negeri tutup nya (wahid, red).. (*)

Penulis Bekerja Sebagai Tenaga Pendamping Profesional (TPP) BPSDM Kementerian Desa PDTT. Lokasi Tugas Kecamatan Umpu Semenguk, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung
Slogan Hidup : “SETIA WASPADA”
Salam DESAisME
Satu Kata Muliakan Desa