TV Desa – Klaten :Senin pagi tanggal 27 September 2021 telah diadakan kegiatan vaksinasi di balai desa Krecek, Kecamatan Delanggu, kabupaten Klaten. Kegiatan vaksinasi yang diadakan oleh pemerintah desa Krecek ini merupakan usaha nyata dari pemerintah desa Krecek dalam penanganan pandemi covid. Hal ini ditegaskan oleh kepala desa Krecek, Kukuh Harsana, bahwa pemerintah desa Krecek menyadari bahwa percepatan vaksinasi akan membantu pandemi covid segera berakhir. Lagi pula, kegiatan ini didukung oleh BPD dan warga desa Krecek.
Kegiatan vaksinasi ini tidak hanya ditujukan bagi warga desa Krecek, tetapi juga warga desa lain di kecamatan Delanggu. Menurut informasi Sekretaris Desa, Arief Setiawan, target peserta yang akan divaksin sejumlah 800 peserta. Kuota ini tidak bisa dipenuhi oleh desa Krecek, mengingat sebagian besar warga desa Krecek sudah melakukan vaksinasi. Banyak juga warga desa lain ikut program vaksinasi di balai desa Krecek.
Camat Delanggu, Drs. Joko Supardja yang baru saja dilantik sebagai Camat Delanggu sangat mengapresiasi inisiatif kepala desa Krecek ini. Diharapkan program vaksinasi ini bisa ditiru oleh desa-desa lain di kecamatan Delanggu. Meskipun kondisi pandemi covid di kecamatan Delanggu tetap terkendali, Camat Delanggu yang tampak energik selalu meminta seluruh warga kecamatan Delanggu untuk selalu menaati protokol kesehatan. Tidak lupa juga, Bapak Camat menyampaikan terima kasih atas kerja sama semua pihak dalam menangani pandemi covid.
Kegiatan vaksinasi ini berjalan dengan lancar dan tertib dengan mengikuti protokol kesehatan. Polsek dan Koramil Delanggu juga ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini. Ibu Nurul Syarifah, warga desa Delanggu, sangat senang dengan adanya kegiatan vaksinasi ini. Meskipun dirinya bukan warga desa Krecek, dirinya tetap diterima dan diperbolehkan untuk menerima vaksin sinovac.
Diperkirakan jumlah warga desa kecamatan Delanggu sudah melebihi 70 % yang divaksin. Pencapaian prosentase yang tinggi ini tentunya merupakan kerja sama yang baikĀ dari berbagai pihak : Camat Delanggu, Polsek dan Koramil, seluruh kepala desa dan warga kecamatan Delanggu.

Tertarik dengan isu-isu pendidikan, sosial ekonomi, pengembangan diri, wirausaha dan pemberdayaan masyarakat. Selalu berjuang untuk membela rakyat kecil yg senantiasa dipinggirkan secara struktural.